ABSTRAK
Firda Yuningsih, 2018. Analisis Kinerja Keuangan Bank Sultra Dengan Menggunakan Metode Economic Value Added (EVA). Skripsi. Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Halu Oleo. Pebimbing (1) Intihanah (2) Safaruddin
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja keuangan Bank Sultra dengan menggunakan metode Economic value added (EVA) periode tahun 2014-2017, yang berguna untuk mengetahui besarnya nilai tambah ekonomi perusahaan. Adapun alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dan menggunakan data skunder sebagai sumber data.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kinerja keuangan Bank Sutra periode tahun 2014-2017 diukur dengan metode Economic Value Added (EVA) memiliki kinerja yang baik. Hal ini sesuai dengan hasil pengukuran nilai EVA yang bernilai positif atau lebih besar dari nol sehingga terjadi nilai tambah ekonomis bagi Bank Sultra karena laba yang dihasilkan dapat memenuhi harapan pada penyandang dana.
Kata Kunci : Kinerja Keuangan, Economic Value added (EVA)
|