ABSTRAK
Desti Felani, G2C116019. Relasi Lembaga dan Aktor dalam Mengatasi Masalah Sosial Anak di Kabupaten Konawe Selatan. Tesis penelitian ini di bimbing oleh Bahtiar selaku ketua komisi pembimbing dan H.Sulsalman Moita sebagai anggota komisi pembimbing.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, pengumpulan data menggunakan tehnik analisis wawancara, observasi dan studi dokumentasi, dengan informan dalam penelitian ini yakni dari pihak lembaga sebanyak delapan (8) orang informan. Analisis data penelitian terdiri tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu : reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/ verifikasi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam kurun waktu 2015 s/d 2018 sudah tercatat sebanyak 24 Kasus mengenai masalah sosial anak. Didominasi oleh kasus kekerasan seksual terhadap anak. Untuk relasi lembaga antara lain Dinas Sosial, Kejaksaan, Pengadilan, Kepolisian, Lksa Pemberdayaan Perempuan dan Anak dalam penanganan masalah sosial anak terjalin dengan baik sesuai dengan prosedur dan standar penanganan meskipun masih adanya hambatan baik dari internal maupun eksternal diantaranya kurangnya pemahaman lembaga, komunikasi serta akses penjangkauan. Pada relasi aktor antara lain pekerja sosial, Pendamping P2TP2A sudah menunjukan terjalinnya kerjasama dan penanganan masalah anak dapat teratasi meskipun kurangnya jumlah aktor dan ketersediaan sarana dan prasarana pendukung. Beberapa faktor yang mempengaruhi masalah sosial anak yakni faktor internal (peran orang tua dan keluarga) dan faktor eksternal (aspek lingkungan, pergaulan dan kecanggihan teknologi). Sudah menunjukkan adanya perkembangan yang cukup baik, khususnya dalam hal penangananya terhadap permasalahan sosial anak. Hal ini terbukti dari semakin berkurangnya jumlah permasalahan sosial anak dari tahun ketahun, semakin tingginya kesadaran masyarakat akan masalah sosial anak dan semakin terbukanya masyarakat kepada pihak lambaga dan aktor khususnya dalam hal penanganan masalah sosial anak. Beberapa bentuk relasi lembaga dan aktor ini antara lain berupa penciptaan kebijakan atau regulasi bersama dan penciptaan sistem penanganan masalah sosial yang lengkap.
Kata Kunci : Relasi Lembaga, Relasi Aktor, Masalah Sosial Anak
|