ABSTRAK
Pemanfaatan pelayanan kesehatan sangat penting untuk memelihara, meningkatkan, mencegah dan menyembuhkan penyakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan masyarakat pesisir di wilayah kerja Puskesmas Batukara Kecamatan Batukara Kabupaten Muna tahun 2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik observasional, dengan pendekatan cross sectional study. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Batukara Desa Bone-Bone Kecamatan Batukara Kabupaten Muna. Populasi dalan penelitian ini seluruh masyarakat Desa Bone-Bone Kecamatan Batukara Kabupaten Muna dengan jumlah penduduk sebesar 337 KK dengan sampel penelitian berjumlah 182. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara asuransi kesehatan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan (X2hitung = 3,850 dan ρValue = 0,050), ada hubungan antara sikap dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan (X2hitung = 4,046 dan ρValue = 0,044), ada hubungan antara keterjangkauan jarak dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan (X2hitung = 4,860 dan ρValue = 0,027), ada hubungan antara pendapatan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan (X2hitung = 5,630 dan ρValue = 0,018), ada hubungan antara sikap petugas kesehatan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan (X2hitung = 4.860 dan ρValue = 0,027). Disarankan bagi setiap individu untuk memiliki asuransi kesehatan dan memiliki sikap yang positif sehingga akan menimbulkan kesadaran dalam diri untuk memanfaatkan pelayanan kesehatan dan tidak menjadikan jarak sebagai hambatan dalam memanfaatkan pelayanan kesehatan dan juga petugas kesehatan untuk selalu dipertahankan sikap yang baik dalam melayani.
Kata kunci: pemanfaatan pelayanan kesehatam, asuransi kesehatan, sikap, keterjangkauan jarak, pendapatan, sikap petugas kesehatan
|