Pilih Bahasa  
Book's Detail
Analisis Pemanfaatan Home Industri Produk Ikan Asap Dalam Meningkatkan Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Di Desa Malalanda, Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara

ABSTRAK

Retno Firman Wijaya C1A3 15 202 Jurusan Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo. Analisis Pemanfaatan Home Industri Produk Ikan Asap Dalam Meningktakan Pemberdayaan Ekonomi Keratif Di Desa Malalanda , Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara yang dibimbing oleh Bapak Sahrun sebagai pembimbing I dan Bapak Liwaul sebagai pembimbing II.

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui bagaimana upaya pemanfaatan home industry ikan asap dalam meningkatkan pemberdayaan ekonomi kreatif di Desa Malalanda Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam pemanfaatan home industry ikan asap dalam meningkatkan pemberdayaan ekonomi kreatif di Desa Malalanda Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara studi kepustakaan dan penelitian lapangan dengan metode Wawancara, observasi dan Studi dokumen.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pemanfaatan home industry produk ikan asap dalam meningktakan pemberdayaan ekonomi keratif di Desa Malalanda Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara belum sepenuhnya optimal hal ini dapat dilihat dari pembinaan manusia, pembinaan usaha dan pembinaan lingkungan. Sedangkan Faktor pendukung upaya pemanfaatan home industry ikan asap dalam peningkatan pemberdayaan ekonomi kreatif adalah : tersedianya bahan baku, Tersediannya tenaga kerja, dan Letak geografis yang strategis dan menguntungkan. Sedangkan factor penghambatnya adalah Terbatasnya tenaga kerja yang terampil dan tenaga ahli, Pemasaran hasil industry yang kurang lancar, Infrasturktur yang kurang memadai dan kualitas barang yang dihasilkan masih rendah. Dimana pada penelitian yang dilakukan penulis di Desa Malalanda pada bulan Januari 2019 dengan mengamati para penjual ikan asap dengan jumlah Sembilan orang.



Kata kunci : home industry, ikan asap, dan pemberdayaan

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Retno Firman Wijaya - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN
Subyek Administrasi Bisnis
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FISIP-Administrasi Bisnis
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit UHO KENDARI
Deskripsi Fisik xii,67 hal,;28 cm
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...