ABSTRAK
SIBAR (G2N1 14 001). Kajian Pertumbuhan, Kualitas Karkas dan Non Karkas Entok pada Jenis Kelamin dan Komposisi Pakan yang Berbeda. (Dibimbing oleh HARAPIN HAFID sebagai pembimbing I dan LA ODE BA’A sebagai pembimbing II).
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kinerja pertumbuhan, persentase karkas dan persentase potongan komersial karkas (paha, sayap, dada dan punggung) dan persentase non karkas entok pada jenis kelamin dan komposisi pakan yang berbeda. Penelitian disusun berdasarkan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial 2 x 4 dan 3 ulangan. Faktor pertama adalah jenis kelamin (Jantan dan betina). Faktor kedua adalah komposisi pakan dedak padi (DP) dengan pakan komersial BP-12 (BP) dengan perbandingan DP 100% dan BP 0%, DP 75% dan BP 25%, DP 50% dan BP 50%, DP 0% dan BP 100%. Parameter yang diukur adalah konsumsi pakan, pertambahan bobot badan,konversi pakan, persentase karkas, persentase potongan komersial karkas dan persentase organ non karkas. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa faktor komposisi pakan dengan pemberian pakan komersial (BP-12) dan dedak, dengan level pakan komersial yang semakin tinggi mampu meningkatkan konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, persentase karkas dan persentase organ non karkas yaitu rempela, sehingga dapat meningkatkan bobot potong pada entok.. Pada faktor jenis kelamin dapat meningkatkan pertambahan bobot badan entok terutama pada jantan, sehingga dapat meningkatkan persentase karkas jantan. Sedangkan pada potongan komersial karkas berpengaruh pada potongan komersial karkas dada dan pada organ non karkas berpengaruh pada jantung dan rempela. Sedangkan interaksi antara faktor jenis kelamin dan faktor komposisi pakan yang berbeda, tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan dan kualitas karkas dan potongan komersial karkas entok.
Kata kunci: entok, pertumbuhan, persentase karkas, persentase non karkas
|