ABSTRAK
Muhammad Imran (C1A3 13 059) Persepsi Konsumen Terhadap Kualitas Pelayanan Jasa Telekomunikasi Pada Kantor PT. Telkom Wilayah Sultra Kendari, (Kecamatan Kadia Kendari). Dibimbing oleh Drs.H.Mustakim,M.Si, selaku pembimbing I dan Dibimbing oleh Bakti, SE,M.Si selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Persepsi Konsumen Terhadap Kualitas Pelayanan Jasa Telekomunikasi Pada Kantor PT.Telkom Wilayah Sultra Kendari. Dalam penelitian ini persepsi konsumen terhadap kualitas pelayanan yang dirasakan pelanggan jaringan internet Indihome sudah memuaskan. Variabel independen terdiri dari persepsi konsumen, Variabel dependen yaitu Pelayanan Jasa. adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 40 responden yang diambil dengan menggunakan teknik metode purposive sampling,. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis mendeskripsikan dari hasil kuesioner yaitu engan menjelaskan variabel-variabel penelitian, kemudian ditarik kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa persepsi konsumen yang diamati melalui indikator persepsi konsumen yaitu Memperhatikan, Keyakinan sebagai Pertimbangan, Pengalaman, Informasi tersimpan dalam jangka Panjang atau dimensi pengetahuan. Dan Kualitas Pelayanan Jasa yang diamati melalui indikator Berwujud (Tangible), Kehandalan (Reliability), Pertanggungjawaban (Responsivness), Jaminan (Assurance). Yakni persepsi konsumen terhadap pelayanan jasa yang diberikan perusahaan sudah memuaskan pelanggan yang menggunakan layanan jaringan internet Indihome dan hasil penelitian ini menunjukan bahwa model penelitian ini dapat diterima.
Kata Kunci : Persepsi Konsumen, Kualitas Pelayanan Jasa.
|