Pilih Bahasa  
Book's Detail
Biomassa Dan Kerapatan Lamun Halodule uninervis dan Thalassia hemprichii Di Perairan Pantai Desa Tanjung Tiram Kecamatan Moramo Utara Kabupaten Konawe Selatan Sulawesi Tenggara

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui biomassa dan kerapatan lamun jenis Halodule uninervis dan Thalassia hemprichii serta kandunngan Nitrogen (N) dan kandungan organik total (KOT) di Perairan Pantai Desa Tanjung Tiram Kecamatan Moramo Utara Kabupaten Konawe Selatan Sulawesi Tenggara. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni-Juli 2018. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan kriteria lamun dan substrat dengan jenis pasir berlumpur dan pasir pecahan karang, penempatan stasiun berdasarkan keberadaan lamun yang terdiri atas dua stasiun dimana masing-masing stasiun terdapat dua garis transek yang terbagi atas 5 plot ukuran 1x1 m2 untuk parameter (Kerapatan, Penutupan dan Substrat) dan plot 0,5x0,5 m2 untuk biomassa dengan jumlah plot perstasiun yaitu 10 plot yang diletakan secara acak. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata-rata biomassa lamun Halodule uninervis tertinggi yaitu 24,124 gr yang terletak pada stasiun I dan jenis lamun Thalassia hemprichii yaitu 45,09 gr yang terdapat pada stasiun II. Rata-rata kerapatan lamun jenis Halodule uninervis yaitu 17,4 m2 pada stasiun II transek II dan jenis lamun Thalassia hemprichii yaitu 23 m2 pada stasiun II transek I. Kandungan Organik Total (KOT) tertinggi pada stasiun II pada transek I yaitu 0,5 sedangkan untuk transek II yaitu 0,37. Nilai kandungan Nitrogen total tertinggi yaitu pada stasiun II, untuk transek I dengan nilai 0,14 dan untuk transek II yaitu 0,16.
Kata Kunci : Biomassa, Kerapatan, Halodule uninervis, Thalassia hemprichii

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Dewi Purnama Sari - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN
Subyek Biologi
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit F-MIPA/Biologi
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit UHO KENDARI
Deskripsi Fisik xv,51 hal,;28 cm
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...