ABSTRAK
Ucky Ackrillah, NIM G2C116015 : “ Strategi Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Selatan Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat, dibawah bimbingan Dr.H.Muhammad Basri., M.Si dan Dr. Adrian Tawai.,M.Si
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan dan menganalisis Strategi Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Selatan Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat, (2) Mendeskripsikan dan menganalisis indikator kesejahteraan masyarakat Kabupaten Konawe Selatan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif Kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu melalui wawancara, observasi, Dokumentasi dan Studi Pustaka. Teknik Analisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik model interaktif. Informan berjumlah 6 orang.
Penelitian menunjukkan bahwa Strategi Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Selatan dalam meningkatkan kesejahteraan Masyarakat berada pada perumusan visi dan perumusan misi yang mencakup Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh terhadap tingkat kesejahteraan masyarakat Kabupaten Konawe Selatan. Hal ini dibuktikan dengan adanya peningkatan berbagai lini sektor yang diukur dari indikator kesejahteraan masyarakat yakni dari segi tingkat pendapatan, pengeluaran rumah tangga, tingkat pendidikan, tingkat kesehatan, perumahan, dan kondisi sosial ekonomi rumah tangga. Pada hasil penelitian ini pemerintah daerah Kabupaten Konawe Selatan dapat dikatakan mampu untuk meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Konawe Selatan.
Kata kunci : Strategi, Pemerintah Daerah, Kesejahteraan Masyarakat
|