ABSTRAK
MASNI, Stambuk A1A2 14 029, Judul Skripsi “Perkembangan Sosial dan Ekonomi Masyarakat di Desa Bungingkela Kecamatan Bungku Selatan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah (1997-2017)”, dibimbing oleh Dr. Rifai Nur, M.Hum, sebagai Pembimbing 1 dan Drs. Hayari, M.Hum, sebagai Pembimbing II.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana perkembangan sosial masyarakat di Desa Bungingkela Kecamatan Bungku Selatan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah (1997-2017)? (2) Bagaimana perkembangan ekonomi masyarakat di Desa Bungingkela Kecamatan Bungku Selatan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah (1997-2017)?
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sejarah menurut Helius Sjamsuddin. Adapun tata kerja dalam metode sejarah tersebut adalah: (a) Heuristik yaitu pengumpulan sumber, (b)Verifikasi yaitu kritik sumber, (c) Historiografi yaitu penulisan dan penyusunan sejarah. Dalam kajian pustaka menggunakan konsep perkembangan, konsep sosial, konsep ekonomi, konsep masyarakat, teori perubahan sosial dan peneltian relevan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Perkembangan sosial masyarakat di Desa Bungingkela Kecamatan Bungku Selatan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah sudah cukup baik. Hal ini diketahui berdasarkan perkembangan sosial dari tahun ke tahun sudah mulai terlihat dari segala aktivitas masyarakat Bajo di Desa Bungingkela. Hal ini dibuktikan oleh adanya interaksi yang terjalin didalam masyarakat tersebut. Seperti pada periode tahun 1997 kehidupan sosial masyarakat di Desa Bungingkela yang pada umumnya masih bersifat tertutup dan hubungan interaksi dengan masyarakat diluar suku mereka belum terjalin. Sedangkan pada periode tahun 2000 ke atas sudah mengalami perkembangan yang cukup baik dimana, hubungan interaksi antara masyarakat setempat dengan masyarakat diluar suku mereka sudah terjalin dan berlangsung dengan baik. (2) Perkembangan ekonomi masyarakat di Desa Bungingkela Kecamatan Bungku Selatan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah sudah cukup baik. Hal ini dapat diketahui berdasarkan perkembangan ekonomi dari tahun ke tahun sudah mulai terlihat dari segala aktivitas masyarakat yang dilakukan. Hal ini terbukti oleh adanya perubahan sarana produksi dari sarana produksi tangkap ikan tradisional menjadi sarana produksi tangkap ikan modern. Seperti pada tahun 1997 masyarakat Bajo di Desa Bungingkela menggunakan sarana tangkap ikan masih bersifat tradisional yaitu perahu dayung. Sedangkan pada periode tahun 2000 ke atas masyarakat Bajo di Desa Bungingkela sudah menggunakan sarana tangkap ikan yang bersifat modern yaitu perahu tempel motor.
|