ABSTRAK
EDI HERLAMBANG. Skrining Fitokimia dan Uji Antioksidan Ekstrak Etil Asetat Daun Muda Kaobula (Pisonia alba Span.) (dibimbing oleh Drs. Haeruddin, M.Si dan Dr. La Harimu, M.Si).
Telah dilakukan penelitian “Skrining Fitokimia dan Uji Antioksidan Ekstrak Etil Asetat Daun Muda Kaobula (Pisonia alba Span.)”Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder dan Potensi antioksidan ekstrak etil asetat daun muda kaobula (Pisonia alba Span.). Ekstrak etil asetat daun muda kaobula (Pisonia alba span.) diperoleh dengan cara maserasi serbuk halus daun muda kaobula (Pisonia alba Span.) dalam etil asetat selama 3×24 jam selanjutnya di uapkan dalam vakum evapokator untuk mendapatkan ekstrak kental. Selanjutnya dilakukan pengujian senyawa senyawa metabolit sekunder, kemudian dilanjutkan dengan pengujian aktivitas antioksidan ekstrak etil asetat daun muda kaobula (Pisonia alba Span.). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ektrak etil asetat daun muda kaobula (Pisonia alba Span.) mengandung senyawa alkaloid, steroid, tanin dan polifenol dan mempunyai aktivitas antioksidan tinggi dengan nilai IC50 sebesar 82,93 ppm.
Kata Kunci: Daun muda kaobula (Pisonia alba Span.), antioksidan, DPPH, (1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl).
|