ABSTRAK
La Ode Aliatin Wuga, G2D1 16031 2018, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kompetensi terhadap prestasi kerja Aparatur Sipil Negara di mana kompetensi yang dimaksud dalam hal ini adalah kompetensi teknis, kompetensi manajerial dan kompetensi sosial cultural.
Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah Aparatur Sipil Negara di Sekretariat Kelurahan dan Kecamatan Katobu Kabupaten Muna yaitu sebanyak 81 orang, karena jumlah populasi yang sedikit maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sama dengan jumlah populasi sebanyak 81 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan melalui kuesioner, studi pustaka dan alat analisis yang digunakan adalah dengan regresi linear berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosial kultural memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap prestasi kerja Aparatur Sipil Negara. Secara parsial kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosial cultural berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja Aparatur Sipil Negara di lingkup Kecamatan Katobu Kabupaten Muna.
Kata Kunci:
Kecamatan Katobu, Kompetensi Teknis, Kompetensi Manajerial, Kompetensi Sosial Kultural, Prestasi Kerja Aparatur Sipil Negara (ASN)
|