ABSTRAK
Sustriyanti, A1A1 14 065. “Hubungan Harga dan Lokasi dengan Keputusan Pembelian Konsumen di Koperasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Halu Oleo Kendari”. Di bimbing oleh Muh Ilham dan Abdullah Igo B.D
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis hubungan harga dan lokasi dengan keputusan pembelian pada Koperasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi UHO. Sampel penelitian ini adalah konsumen yang pernah melakukan pembelian produk Koperasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu yang telah ditentukan terlebih dahulu oleh peneliti. Metode analisis statistik yang terdiri dari analisis regresi linier berganda, pengujian signifikan simultan (uji F), pungujian signifikan parsial (uji t), dan analisis determinasi (R2). Pengujian analisis determinasi (R2) menyatakan nilai R Square 32,4%. Hal ini berarti bahwa variabel harga dan lokasi dengan keputusan pembelian memiliki kontribusi sebesar 32,4%. Pengujian secara parsial (uji t) diketahui variabel yang paling berhubungan dengan keputusan pembelian adalah variabel harga dengan nilai β sebesar 0,348, dan variabel lokasi (x2) dengan nilai β sebesar 0,224. Pengujian secara simultan (uji F) diketahui bahwa variabel harga dan lokasi secara bersama-sama berhubungan positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Kata kunci : Harga, lokasi, keputusan pembelian, Kopma Pekon, UHO
|