ABSTRAK
PENGARUH STORE ATMOSPHERE DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP MINAT BELI ULANG
(Studi Pada Toko Distro Blackbox)
MUH. RIDWAN
B1B1 14 047
Dengan meningkatnya pertumbuhan bisnis ritel di Kota Kendari, menyebabkan semakin tinggi pula tingkat persaingan bisnis ritel yang harus dihadapi oleh pihak distro blackbox. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh store atmosphere terhadap minat beli ulang, pengaruh kepuasan pelanggan terhadap minat beli ulang dan pengaruh store atmosphere dan kepuasan pelanggan terhadap minat beli ulang.
Penelitian ini menggunakan data primer melalui pendistribusian kuesioner kepada para pelanggan toko distro blackbox. Sampel ditentukan dengan metode roscoe karena jumlah populasi tidak diketahui secara pasti (infinite). Kuesioner yang dibagikan sebanyak 40 kuesioner, dan kuesioner yang terkumpul sebanyak 40 kuesioner. Metode analisis data yang digunakan yaitu metode analisis regresi linier berganda dengan menggunakan IBM SPSS 24.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) Store atmosphere berpengaruh namun tidak signifikan terhadap minat beli ulang, (2) Kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang (3) Store atmosphere dan kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli ulang.
Kata kunci: store atmosphere, kepuasan, minat beli ulang, analisis regresi linier berganda
|