ABSTRAK
Andi Husbanuddin, B2B115012 “Pengaruh Kompetensi dan Kompensasi terhadap Kinerja Guru pada SMP Negeri 2 Kendari”, dibimbing oleh Alida Palilati dan Salma Saleh
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Kompetensi guru dan Kompensasi terhadap kinerja guru pada SMP Negeri 2 Kendari. Jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 64 orang. Analisis data menggunakan statistik deskriptif regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompetensi guru dan kompensasi secara bersama-sama memberikan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Kompetensi Guru yang terdiri dari kompetensi pedagogik, kompetensi professional, kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru hal ini menunjukkan bahwa kompetensi yang baik akan mendukung pelaksanaan pekerjaan seorang guru sesuai yang diharapkan. Kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru, ini menunjukkan bahwa seseorang dapat meningkat kinerjanya apabila mendapatkan kompensasi yang memadai dari organisasi.
Kata Kunci : Kompetensi guru, Kompensasi, Kinerja Guru
|