ABSTRAK
WA ERNA, Stambuk A1A214053 Judul Skripsi ‟‟Sejarah Perpindahan Masyarakat Oihu dari Pedalaman ke Pesisir Pantai Hou Kecamatan Togo Binongko Kabupaten Wakatobi (1972-2017)‟‟ dibawah bimbingan Dr. Hj. Darnawati, S.Pd, M.Pd dan Drs. Hayari, M.Hum, masing-masing selaku Pembimbing I dan Pembimbing II. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana proses perpindahan masyarakat Oihu dari pedalaman ke pesisir pantai Hou Kecamatan Togo Binongko Kabupaten Wakatobi? 2) Faktor-faktor apa yang mempengaruhi perpindahan masyarakat Oihu dari pedalaman ke pesisir pantai Hou Kecamatan Togo Binongko Kabupaten Wakatobi? 3) Bagaimana perubahan sosial masyarakat Oihu Kecamatan Togo Binongko Kabupaten Wakatobi? Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sejarah menurut Helius Sjamsuddin dengan tahapan-tahapan sebagai berikut: 1) Heuristik (Pengumpulan Sumber), 2) Verifikasi (Kritik Sumber), 3) Historiografi (Penulisan Sejarah). Kajian pustaka dalam penelitian ini yakni menggunakan, konsep sejarah, konsep masyarakat, konsep perpindahan, konsep pedalaman, dan konsep perubahan sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Proses perpindahan masyarakat Oihu dari pedalaman ke pesisir pantai Hou atas dasar usulan Pemerintah Kabupaten Buton tetapi tidak ditanggapi oleh sebagian masyarakat setempat. Lama kelamaan atas desakan terus tiba-tiba mereka mau pindah dan perpindahan tersebut dipimpin oleh kepala kampung (La Jumaali). 2) Faktor yang mempengaruhi perpindahan masyarakat Oihu dari pedalaman ke pesisir pantai Hou yaitu faktor pendorong dan faktor penarik. Adapun faktor pendorong adalah faktor ekonomi dan faktor keadaan alam, sedangkan faktor penarik adalah faktor mata pencaharian dan faktor geografis. 3) Perubahan sosial masyarakat Oihu Kecamatan Togo Binongko yaitu masyarakat Oihu yang mendiami wilayah pesisir pantai Hou jauh lebih terbuka jika dibandingkan pada saat mereka yang masih tinggal di pedalaman. Hal ini disebabkan oleh hadirnya sarana transportasi berupa jalan yang bisa menggambungkan masyarakat Oihu dengan masyarakat lain yang ada di Pulau Binongko.
|