Pilih Bahasa  
Book's Detail
Analisis Keuntungan Usaha Pengolahan Ikan Asap (Studi Kasus Pada Kelompok Khaerunnisa Di Kelurahan Anduonohu Kecamatan Poasia Kota Kendari)

ABSTRAK

ANALISIS KEUNTUNGAN USAHA PENGOLAHAN IKAN ASAP (STUDI KASUS PADA KELOMPOK KHAERUNNISA DI KELURAHAN ANDUONOHU KECAMATAN POASIA KOTA KENDARI)

Penelitian ini dilakukan padaKelompokKhaerunnisa di Kelurahan Anduonohu Kecamatan Poasia Kota Kendari selama periode April 2017, dengan tujuan untuk mengetahui besaran keuntungan yang diperoleh kelompok usaha tersebut. Penelitian ini merupakan studi kasus (case study) pada kelompok tersebut. Sampel penelitian adalah pelaku usaha sebanyak 3 orang yang dipilih dengan sengaja (purposive sampling). Variabel penelitian yang diukur dalam penelitian ini adalah biaya investasi barang modal usaha ikan asap yang komponennya meliputi parang besar, parang kecil, kapak, oven, keranjang, baskom, dan alat pemanggang, sedang biaya tetap usaha ini diantaranya yaitu penyusutan barang modal dan pajak. Total biaya usaha ini sebesar Rp 46.506.150/bulan. Besarnya penerimaan usaha ini sebesar Rp 66.000.000/bulan. Dengan demikian keuntungan yang diperoleh sebesar Rp 19.493.850/bulan. Berdasarkan data yang diperoleh tersebut maka usaha ini menguntungkan bagi masyarakat yang mengusahakannya.

Kata Kunci :Keuntungan, Kelompok Khaerunnisa, Ikan Asap

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Nurul Fitrah Arham - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN
Subyek Agribisnis Perikanan
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FPIK/AGRIBISNIS PERIKANAN
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit UHO KENDARI
Deskripsi Fisik xvi,44 hal,;28 cm
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...