ABSTRAK
Asti Febrianti. (A1D1 11 006), “Kata Ganti Penunjuk Nomina dalam Bahasa Muna”.
Penelitian ini dilatar belakangi untuk mengetahui bagaimanakah bentuk dan fungsi kata ganti penunjuk nomina dalam bahasa Muna. Berdasarkan latar belakang tersebut, masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah bentuk dan fungsi kata ganti penunjuk nomina dalam bahasa Muna. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimanakah bentuk kata ganti penunjuk nomina dalam bahasa Muna, untuk mengetahui bagaimanakah fungsi dari kata ganti penunjuk nomina dalam bahasa Muna.
Penelitian ini ialah penelitian lapangan dan mengunakan metode deskriptif kualitatif. Data utama dalam penelitian ini diperoleh dari data bahasa lisan dari informan. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik rekam, catat, dan teknik melalui percakapan. Data yang dikumpulkan dianalis melalui metode analisis depskriptif dengan teknik analisis secara deskriptif leksikal.
Berdasarkan data yang diperoleh di lapangan dan hasil analisis data penelitian yaitu dalam bahasa Muna kata ganti penunjuk aini, ainihae, ainimo, aini hada, ainia, ainihaemo, niho aini, taaini, aini kaawu, ainigho, peda aini, aitu, aituhae, aitumo, aitua, amaitu, amaituhae, amaituhaemo, amaituhada, amaituhadamo, maitu, niho aitu, aituhaemo, amaitugho, peda aitu, aitugho, aitu kaawu, dan taaitu yakni menjadi penunjuk benda, menjadi penentu atau pembatas, menjadi pengganti benda, memberi penekanan, menjadi penunjuk hubungan atau pertalian, menjadi pertanyaan, dan menjadi pernyataan.
Kata kunci: Kata ganti penunjuk, Nomina, dan Bahasa Muna.
|