Pilih Bahasa  
Book's Detail
EFEKTIFITAS MODEL DISCOVERY LEARNING MENGGUNAKAN Kit IPA TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DITINJAU DARI KEPERCAYAAN DIRI PESERTA DIDIK SD

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektifitas model dicsovery learning (DL) terhadap pembelajaran langsung (PL) menggunakan Kit IPA dalam mengembangkan pemahaman konsep dan keterampilan proses sains peserta didik. Sampel penelitian ini terdiri dari 114 peserta didik sekolah dasar kelas VI dari SDN I Unaaha dan SDN Tumpas. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2017 menggunakan desain pretest-postest control group design. Pemahaman konsep dan keterampilan proses sains peserta didik diukur menggunakan tes pilihan ganda. Hasil analis data menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan secara signifikan antara model DL dan PL dalam mengembangkan pemahaman konseptual peserta didik, tetapi berbeda secara signifikan pada pengembangan keterampilan proses sains peserta didik. Nilai rata-rata N-gain PK dan keterampilan proses sains adalah 0,55 dan 0,60 untuk DL; 0,52 dan 0,46 untuk PL. Model DL lebih baik dalam meningkatkan keterampilan proses sains peserta didik SD. Kepercayaan diri (KD) peserta didik terhadap pelajaran sains berpengaruh signifikan pada pengembangan pemahaman konseptual (PK) pada materi panas dan perpindahannya. Peserta didik dengan KD tinggi memperoleh nilai rata-rata peningkatanPK yang lebih tinggi secara signifikan dari kelompok peserta didik dengan KD rendah. Nilai rata-rata N-gain PK dari peserta didik dengan KD tinggi tidak berbeda secara signifikan dengan nilai rata-rata N-gain PK peserta didik KD sedang. Hasil uji interaksi menunjukkanbahwa tidak terdapat pengaruh bersama antara model pembelajaran dan kepercayaan diri pada peningkatan (N-gain) PK. Peserta didik dengan KD tinggi selalu memperoleh Ngain PK yang lebih tinggi dari peserta didik dengan KD sedang dan rendah baik pada kelas DL maupun kelas PL. Peserta didik dengan KD sedang dalam kelas memperoleh nilai rata-rata N-gain keterampilan proses sains yang lebih tinggi secara signifikan dari peserta didik dalam kelas PL.
Kata kunci: Desain pembelajaran, discovery learning, pemahaman konsep, keterampilan proses sains, kepercayaan diri

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Lusni - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN
Subyek Pendidikan IPA
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit PASCA/Pendidikan IPA
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit UHO KENDARI
Deskripsi Fisik xii,88 hal,;28 cm
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...