ABSTRAK
RAHMAT TAUI, A1A1 14 044, 2018. Analisis Perputaran Piutang Pada Koperasi Unit Desa (KUD) Tunas Sari Desa Bonea Kecamatan Lasalepa Kabupaten Muna. Dibimbing oleh Prof. Dr. La Ode Turi, M.Pd sebagai pembimbing I dan Drs. H. Mulia Basri, M.Si sebagai pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perputaran piutang pada Koperasi Tunas Sari Desa Bonea Kecamatan Lasalepa Kabupaten Muna. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan analisis deskriptif. Adapun sumber datanya adalah data sekunder yang berasal dari Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus yang disampaikan dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) khususnya laporan keuangan serta jenis data kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam analisis ini diperoleh melalui observasi dimana peneliti mengamati langsung kelapangan dan dokumen berupa laporan keuangan. Bardasarkan hasil penelitian perputaran piutang pada KUD Tunas Sari sesuai Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah RI No. 06/Per/M.KUKM/V/2006 pada Unit Simpan Pinjam masih belum mencapai 12 kali dan selalu mengalami penurunan sehingga dapat dikatakan masih lambat serta perputaran piutang pada Unit Waserda sudah dikatakan lancar karna sudah mencapai 12 kali, akan tetapi masih mengalami penurunan. Serta penyebab meningkatnya piutang tak tertagih dan tidak kembali menjadi kas dikarenakan lemahnya sistem pengawasan kredit, lemahnya sistem informasi kredit dan lemahnya sistem penagihan kredit dari pihak koperasi, juga disebabkan oleh pihak debitur itu sendiri seperti penurunan kegiatan ekonomi, kegagalan usaha, dan sengaja tidak mau membayar kewajiannya sehingga kredit yang diberikan dengan sendiri macet walaupun dari pihak debitur mempunyai kemampuan membayar.
Kata Kunci : Perputaran Piutang
vi
ABSTRACT
RAHMAT TAUI, A1A1 14 044, 2018. Account Receivable
|