Pilih Bahasa  
Book's Detail
UNSUR INTRINSIK DALAM NOVEL JODOH UNTUK NAINA KARYA NIMA MUMTAS

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan unsur intrinsik dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data tertulis dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas penerbit PT Elex Media Komputindo, IKAPI Jakarta, tahun 2016 dan terdiri dari 252 halaman. Dalam hal ini penelitian tidak lepas dari buku-buku atau literatur yang dianggap menunjang dan relevan dalam penelitian ini. Penelitian ini difokuskan pada persoalan yang berkaitan dengan unsur intrinsik yang dikaji dengan menggunakan pendekatan strukrural. Data diperoleh dengan teknik baca dan catat. Kemudian teknik yang digunakan dalam analisis data adalah deskriptif kualitatif. Dari hasil analisis data, maka dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) unsur intrinsik dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas dapat dideskripsikan sebagai berikut: (a) tema dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas adalah perjodohan; (b) tokoh dan penokohan dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas menggunakan penokohan sesuai kadar keutamanya yaitu tokoh utama dan tokoh tambahan; (c) latar dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas menggunakan latar tempat , latar waktu, latar sosial; (d) alur yang digunakan dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas adalah alur campuran; (e) sudut pandang dalam novel Jodoh untuk Naina karya Nima Mumtas teknik campuran;
Kata kunci: pendekatan struktural, unsur intrinsik, novel.

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Wa Dalima - Personal Name
Edisi
No. Panggil
ISBN/ISSN
Subyek Penelitian Sastra
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit FKIP/Pendidikan Bahasa Indonesia
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit UHO/Kendari
Deskripsi Fisik xi, 88 hlm.; 28 cm
Info Detil Spesifik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Ketersediaan
LOADING LIST...